Era Baru Konektivitas Jambi: Tol Baleno Siap Percepat Investasi dan Digitalisasi

WIB
IST

Tol Baleno Resmi Beroperasi, Bank Indonesia Dorong Penggunaan Uang Elektronik di Jambi
Provinsi Jambi resmi memasuki era konektivitas baru dengan hadirnya jalan tol Bayung Lencir-Tempino (Baleno). Dukung elektronifikasi pembayaran, BI dan perbankan gencarkan sosialisasi Uang Elektronik.


Jambi – Setelah diresmikannya jalan tol Bayung Lencir-Tempino (Baleno) oleh Presiden Joko Widodo pada 16 Oktober 2024, Provinsi Jambi kini memasuki era baru konektivitas. Tol Baleno, yang menjadi jalan tol pertama di provinsi ini, merupakan bagian dari Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS), dan diproyeksikan akan mempercepat akses antar wilayah, serta membuka peluang baru di sektor investasi, pariwisata, dan ekonomi digital.

Sebagai tol yang sepenuhnya menerapkan sistem pembayaran berbasis elektronik, pengguna jalan tol Baleno diwajibkan menggunakan kartu Uang Elektronik (UE) untuk melintasi jalur ini. Meski hingga kini belum dikenakan tarif, pengguna tetap diwajibkan untuk melakukan tapping kartu di gardu tol sebagai bagian dari sistem operasional.

Dalam mendukung kelancaran operasional Tol Baleno, Bank Indonesia bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT) dan perbankan melakukan sosialisasi masif terkait elektronifikasi pembayaran. Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Jambi, Warsono, menjelaskan bahwa sosialisasi ini akan berlangsung selama 30 hari, dimulai dari 18 Oktober 2024.

“Sosialisasi dilakukan untuk memastikan semua pengguna tol memahami pentingnya penggunaan Uang Elektronik. Kami akan memfasilitasi penjualan kartu dengan harga Rp.50.000 per kartu, sekaligus mengedukasi tentang metode pembayaran QRIS yang cepat dan efisien,” ungkap Warsono.

Selain kemudahan dalam transaksi, pengguna kartu UE dapat mengisi saldo melalui mobile banking, e-commerce, atau agen bank terdekat. Kartu tersebut juga bisa digunakan untuk pembayaran tiket angkutan umum, transaksi di minimarket, hingga parkir.

Dalam rangkaian sosialisasi, Bank Indonesia bersama perbankan akan berkolaborasi dengan media massa untuk mengedukasi masyarakat mengenai manfaat penggunaan Uang Elektronik. Mulai dari televisi, radio, hingga media sosial, semuanya akan difokuskan untuk memberikan informasi lengkap kepada pengguna Tol Baleno.

Bank Indonesia berharap implementasi sistem pembayaran elektronik di jalan tol akan mengurangi antrean, mempersingkat waktu tunggu, dan mendukung transformasi digital di sektor infrastruktur. Dengan konektivitas yang semakin cepat, Tol Baleno diharapkan menjadi penggerak pertumbuhan ekonomi baru di Jambi, memperkuat posisi provinsi ini sebagai gerbang ekonomi Sumatera.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network