Penyegaran Korps Adhyaksa! Kejati Jambi Lantik 11 Pejabat Eselon III, Jajaran Asisten hingga Kajari Berganti
Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Jambi, Sugeng Hariadi, memimpin upacara pelantikan, pengambilan sumpah jabatan, dan serah terima jabatan terhadap 11 pejabat struktural eselon III di lingkungan Kejati Jambi. Acara berlangsung di Aula Lantai 4 Kejati Jambi, Selasa (4/11/2025).
Dalam amanatnya, Kajati Sugeng Hariadi mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik. Ia menyebut, jabatan yang diemban merupakan hasil dari proses seleksi dan penilaian matang oleh pimpinan, sebagai bentuk kepercayaan kepada insan Adhyaksa terbaik.