Ketua DPRD Kota Jambi KFA Tinjau SMPN 22 Pasca Longsor, Minta Langkah Cepat Pemkot Jambi

WIB
IST

JAMBI – Ketua DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly (KFA), melakukan peninjauan langsung ke SMPN 22 Kota Jambi, Selasa (26/11/24), pasca insiden longsor yang mengakibatkan robohnya pagar tembok sekolah tersebut. Insiden ini terjadi setelah hujan deras mengguyur Kota Jambi pada Sabtu (23/11/24) malam.

Dalam kunjungannya, KFA didampingi Ketua Komisi IV DPRD Kota Jambi serta pejabat dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Jambi. Mereka disambut oleh kepala sekolah, staf, serta para guru SMPN 22.

KFA menyoroti pentingnya langkah cepat dari Pemerintah Kota Jambi untuk memastikan proses belajar mengajar siswa tidak terganggu. Ia meminta Dinas PUPR segera melakukan penanganan teknis untuk memastikan keamanan dan kenyamanan di lingkungan sekolah.

"Kami meninjau langsung kondisi di SMP 22, khususnya di sisi kanan yang mengalami longsor. Maka, kami meminta Dinas PUPR untuk menghitung dan merencanakan perbaikan secara cepat agar proses belajar mengajar tetap berjalan dengan nyaman dan aman," ujar KFA.

Selain meminta langkah teknis, KFA juga menekankan agar Pemerintah Kota Jambi segera mengalokasikan anggaran untuk pembangunan kembali pagar tembok yang roboh. Langkah ini dinilai mendesak mengingat kondisi pagar yang rusak dapat membahayakan siswa dan lingkungan sekitar.

"Kami menekankan pentingnya alokasi dana segera untuk membangun kembali tembok yang roboh, agar keamanan siswa terjamin. Ini bukan hanya soal infrastruktur, tapi juga perlindungan terhadap siswa kita," tegasnya.

Kunjungan ini menjadi sinyal kuat bagi Dinas PUPR dan pihak terkait untuk segera bertindak. Kepala SMPN 22 Kota Jambi menyampaikan apresiasinya atas perhatian langsung Ketua DPRD Kota Jambi terhadap kondisi sekolah.

"Kami sangat bersyukur atas kunjungan dan dukungan DPRD Kota Jambi. Semoga langkah-langkah cepat yang dijanjikan dapat segera terealisasi demi keamanan siswa," ungkap kepala sekolah.

Penanganan longsor di SMPN 22 Kota Jambi akan menjadi ujian bagi respons cepat pemerintah dalam menjaga keamanan dan kenyamanan fasilitas pendidikan di tengah risiko bencana alam. DPRD Kota Jambi berjanji akan terus mengawal proses ini hingga selesai.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network