Tim delegasi Universitas Jambi (UNJA) yang akan berkompetisi di ajang Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) 2024 resmi dilepas oleh Gubernur Jambi yang diwakili Sekretaris Daerah Provinsi Jambi, Sudirman. Acara pelepasan berlangsung di Rumah Dinas Gubernur Jambi pada Jumat, 30 Agustus 2024.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Staf Ahli Gubernur Jambi, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni sekaligu Ketua BPSMI Jambi, Dr. Fauzi Syam, pimpinan dari Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Thaha Syaifuddin Jambi, pimpinan dari Universitas Muhammadiyah (UM), para pendamping dari tiap tangkai lombaserta puluhan mahasiswa delegasi.
Dalam sambutannya, Dr. Fauzi Syam, menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan persiapan matang yang telah dilakukan oleh tim PEKSIMINAS Jambi.
"Kami sangat bangga dengan kerja keras dan dedikasi kalian. Ingatlah untuk selalu menjaga sportivitas dan integritas selama berkompetisi. Bawa nama baik UNJA dan Provinsi Jambi ke panggung nasional,” ujar Dr. Fauzi Syam.
Puncak acara ditandai dengan Sekretaris Daerah Provinsi Jambi Sudirman, yang secara simbololik memasangkan jaket BPSMI sebagai penanda para delegasi dilepas untuk berlaga di PEKSIMINAS 2024.
Dalam sambutannya, ia memberikan motivasi kepada seluruh peserta.
“Kami berharap mahasiswa semua bisa tampil maksimal dan menunjukkan yang terbaik. Bawalah nama baik Jambi, dan semoga sukses di PEKSIMINAS 2024,” tegasnya.
Sebelum acara pelepasan ini, pada 26 Agustus 2024 lalu, tim PEKSIMINAS dari UNJA telah mengadakan ‘Pentas Pamit’ yang bertempat di Balairung Pinang Masak UNJA Mendalo. Acara tersebut dihadiri oleh jajaran pimpinan universitas, para dosen, serta mahasiswa yang memberikan dukungan penuh kepada tim delegasi.
Dengan persiapan yang matang dan dukungan penuh dari seluruh pihak, UNJA optimis dapat meraih prestasi gemilang di PEKSIMINAS 2024.
Keikutsertaan dalam ajang ini juga diharapkan dapat memperkuat citra UNJA sebagai institusi yang unggul tidak hanya dalam bidang akademik tetapi juga di bidang seni dan budaya. (*)
Add new comment