Irjen Pol. Rusdi Hartono

Upacara Hari Pahlawan di Mapolda Jambi Berlangsung Khidmat, Dipimpin Kapolda Irjen Pol. Rusdi Hartono

Jambi – Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan, Kepolisian Daerah Jambi menggelar upacara di lapangan hitam Mapolda Jambi pada Minggu, (10/11/2024). Upacara yang penuh khidmat ini dipimpin langsung oleh Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono, dengan kehadiran para pejabat utama (PJU) dan personel Polda Jambi.

Rangkaian upacara mencakup pengibaran Bendera Merah Putih, mengheningkan cipta, pembacaan teks Pancasila dan UUD 1945, serta penyampaian pesan-pesan pahlawan sebagai penghormatan kepada mereka yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia.

Kapolda Jambi Dukung Inisiatif BPJS: Persyaratan SKCK, SIM, dan STNK Akan Sertakan Status Aktif BPJS

Jambi – Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono, menerima kunjungan silaturahmi dari Kepala BPJS Cabang Jambi, dr. Shanti Lestari, pada Senin (21/10/2024). Pertemuan yang berlangsung hangat di ruang kerja Kapolda ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat dari Polda Jambi dan BPJS Cabang Jambi.

Polda Jambi Gelar Upacara Peringatan Hari Juang Polri 2024: Mengenang Sejarah dan Komitmen Polri untuk NKRI

Kepolisian Daerah Jambi melaksanakan Upacara Dalam Rangka Memperingati Hari Juang Polri Tahun 2024 di lapangan hitam Mapolda Jambi pada Rabu, (21/082/2024)

Upacara tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono dan diikuti oleh PJU Polda Jambi dan para Personel Polda Jambi.

Dalam pelaksanaan upacara tersebut dilakukan pembacaan teks hari Juang Polri, Pembacaan Teks Proklamasi Polri dan Menyanyikan Lagu Mars Polri.

Ditpolairud Polda Jambi Raih Juara Satu Lomba Kebersihan Kantor dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-78

Jambi – Direktorat Kepolisian Perairan dan Udara (Ditpolairud) Polda Jambi berhasil meraih juara satu dalam lomba kebersihan kantor yang diselenggarakan oleh Polda Jambi. Penghargaan ini diumumkan dan diberikan langsung oleh Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono, pada saat apel jam pimpinan yang berlangsung pada Senin, 29 Juli 2024, di lapangan Polda Jambi.

Kapolda Jambi Irjen Pol. Rusdi Hartono Berikan Penghargaan kepada Personel Berprestasi

Jambi – Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono, memberikan penghargaan kepada 37 personel Polda Jambi yang berprestasi dalam upacara apel pagi yang berlangsung pada Senin, 29 Juli 2024, di lapangan Mapolda Jambi. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kerja keras yang telah mereka tunjukkan dalam berbagai bidang.

Rincian penghargaan yang diberikan meliputi:

Kapolda Jambi Buka Lomba Burung Kicau dalam Rangka Hari Bhayangkara Ke-78

Jambi – Kapolda Jambi, Irjen Pol. Rusdi Hartono, secara resmi membuka kegiatan Lomba Burung Kicau dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara Ke-78 Tahun 2024. Acara yang digelar pada Minggu (28/07/2024) ini berlangsung meriah di lapangan Polresta Jambi.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Jannus Parlindungan Siregar, PJU Polda Jambi, Wakapolresta Jambi AKBP Rully Andi Yunianto, Ketua Ronggolawe Nusantara DPW Jambi Said, serta Kapolsek Jajaran Polresta Jambi.