Hujan Deras Hari Pertama Lebaran, Satu Penerbangan Gagal Mendarat di Jambi

WIB
IST

Jambi – Hujan deras yang mengguyur Kota Jambi di hari pertama Idulfitri, Rabu (2/4/2025), menyebabkan gangguan penerbangan di Bandara Sultan Thaha. Satu pesawat dari maskapai Super Air Jet terpaksa batal mendarat dan dialihkan ke Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang.

General Manager Bandara Sultan Thaha Jambi, Ardon Marbun, membenarkan insiden tersebut. Ia mengatakan pesawat sempat berupaya mendarat, namun kondisi cuaca yang ekstrem membuat proses pendaratan tak memungkinkan.

“Pesawat sempat kesulitan mendarat di Jambi dan akhirnya mendarat sementara di Palembang untuk mengisi bahan bakar,” ujar Ardon saat dikonfirmasi, Rabu sore.

Pesawat tersebut, lanjut Ardon, beberapa kali mencoba mendekati landasan Bandara Sultan Thaha. Namun derasnya hujan disertai jarak pandang yang sangat terbatas membuat upaya pendaratan tidak bisa dilakukan.

“Sudah mencoba beberapa kali, tapi kondisinya tetap tidak memungkinkan,” jelasnya.

Setelah cuaca berangsur membaik, pesawat akhirnya berhasil mendarat di Jambi. Tidak ada laporan kerusakan ataupun gangguan lain akibat insiden ini.

Menariknya, Ardon memastikan bahwa penerbangan lain tidak mengalami kendala serupa meskipun hujan lebat terus mengguyur Kota Jambi dalam beberapa hari terakhir.

“Semua penerbangan lainnya tetap berjalan normal,” tutupnya.

Insiden ini menjadi catatan penting bagi otoritas penerbangan dan masyarakat yang bepergian selama musim mudik Lebaran, terutama dengan kondisi cuaca yang masih sulit diprediksi di wilayah Jambi.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network