BBM Subsidi

Pertamina Sosialisasikan Program Subsidi Tepat untuk Pengguna Pertalite di Sumbagsel

Demi mewujudkan Program Subsidi Tepat agar tepat sasaran, Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel terus berupaya melakukan sosialisasi kepada masyarakat, khususnya pengguna Pertalite agar mendaftarkan kendaraannya dan mendapatkan QR Code.

Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Regional Sumbagsel, Tjahyo Nikho Indrawan mengungkapkan tujuan Subsidi Tepat Pertalite untuk melakukan pendataan sekaligus pencatatan pengguna serta volume, sehingga BBM subsidi ini dapat terjaga dari oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.

Jokowi Tegaskan Belum Ada Pembatasan Pembelian BBM Bersubsidi pada 17 Agustus

Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan bahwa pemerintah belum akan melaksanakan pembatasan pembelian Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi pada 17 Agustus mendatang. Dalam pernyataannya yang disampaikan dengan nada kesal di Lapangan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa (16/7/2024), Jokowi menyatakan bahwa pemerintah saat ini belum melakukan rapat atau pembahasan mengenai hal tersebut.

"Nda, nda, nda. Belum ada (pembatasan), belum ada pemikiran ke sana, belum rapat juga," kata Jokowi dengan tegas.

Pemerintah Indonesia Akan Batasi Subsidi BBM: Kebijakan Baru Mulai 17 Agustus 2024

Pemerintah Indonesia mengumumkan rencana untuk membatasi pemberian subsidi Bahan Bakar Minyak (BBM) mulai 17 Agustus 2024. Pengumuman ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Panjaitan, melalui akun Instagram resminya. Kebijakan ini bertujuan untuk memastikan bahwa subsidi BBM tepat sasaran dan diterima oleh masyarakat yang benar-benar membutuhkannya.