Kemenkumham Jambi

Kanwil Kemenkumham Jambi Perkuat Reformasi Birokrasi Menuju Indonesia Emas 2045

Staf Ahli Bidang Hubungan Antar Lembaga dan Penguatan Reformasi Birokrasi, Sucipto, memberikan penguatan pelaksanaan tugas dan fungsi serta reformasi birokrasi di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Rabu (04/12/2024). Kegiatan yang mengusung tema “Integrasi Layanan dan Pembangunan Zona Integritas Kementerian Hukum Menuju Indonesia Emas 2045” yang berlangsung di Aula Pengayoman Kanwil Kemenkumham Jambi.

Kakanwil Kemenkumham Jambi Lantik Pejabat PPNS dan Notaris, Tekankan Tanggung Jawab dalam Penegakan Hukum

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi  Elly Yuzar melantik dan mengambil sumpah jabatan 1 (satu) orang Pejabat Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) dan 1 (satu) orang Notaris  serta 1 (satu) orang Notaris pengganti, bertempat di Aula Sahardjo  Balai Pemasyarakatan Jambi, Selasa (03/12/2024).

Kemenkumham Jambi Pantau Pembangunan Griya Abhipraya Bapas Kelas I Jambi untuk Dukung Implementasi KUHP Baru

Kepala Bapas Kelas I Jambi, Andi Mulyadi dampingi Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, Supriyanto, Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi, Elly Yuzar, Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham Jambi, Lili, dan seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis Kanwil Kemenkumham Jambi dalam kegiatan pemantauan perkembangan lokasi pembangunan Griya Abhipraya Bapas Kelas I Jambi pada Sabtu (23/11) yang berlokasi di sebelah Mako Brimob Jambi, sebagai persiapan dalam pelaksanaan Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2023 tentang Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP).

Kakanwil Kemenkumham Jambi Tekankan Strategi Pelaksanaan Program 100 Hari Menteri IMIPAS

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Jambi, Elly Yuzar yang didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Lili memberikan arahan strategis kepada seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di wilayahnya melalui rapat virtual (Zoom Meeting). Arahan ini disampaikan untuk mendukung percepatan pelaksanaan program kerja 100 hari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (IMIPAS), Agus Andrianto.

Kanwil Kemenkumham Jambi Lantik 9 Pejabat Nonmanajerial, Tekankan Profesionalisme dan Integritas

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi menggelar acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Nonmanajerial di Aula Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi pada Selasa, 19 November 2024. Prosesi pelantikan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar.

Sebanyak 9 pegawai resmi dilantik dalam jabatan baru, diantaranya Pembimbing Kemasyarakatan (2 orang), Analis Keimigrasian (5 orang), dan Analis Kepegawaian (2 orang).

Kemenkumham Jambi Dampingi Pencatatan Kekayaan Intelektual Komunal di Sungai Penuh

Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi, Hemawati Br Pandia, melakukan pendampingan pencatatan Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) di Kota Sungai Penuh. Kegiatan ini bertujuan memperkuat peran aktif pemerintah setempat, khususnya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, dalam mencatatkan potensi budaya lokal melalui skema KIK yang mencakup Ekspresi Budaya Tradisional (EBT), Pengetahuan Tradisional (PT), dan Indikasi Asal.

Kanwil Kemenkumham Jambi Ikuti Rapat Koordinasi Akselerasi Corporate University 2024 untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar didampingi Kepala Divisi Administrasi, Kortini JM Sihotang menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Akselerasi Corporate University Tahun 2024 dengan tema “Pengembangan Kompetensi SDM dalam Rangka Mendukung Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan” yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM.

Kemenkumham Jambi Evaluasi Capaian Kinerja Triwulan IV, Tekankan Peningkatan Sinergi dan Pelayanan Publik

Jambi – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jambi menggelar rapat evaluasi capaian kinerja Triwulan IV tahun 2024. Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Elly Yuzar, dengan didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Lili, serta diikuti oleh seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkup Kemenkumham Jambi.