Kemenkumham Jambi

Kakanwil Kemenkumham Jambi Tekankan Strategi Pelaksanaan Program 100 Hari Menteri IMIPAS

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham Jambi, Elly Yuzar yang didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Lili memberikan arahan strategis kepada seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan di wilayahnya melalui rapat virtual (Zoom Meeting). Arahan ini disampaikan untuk mendukung percepatan pelaksanaan program kerja 100 hari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (IMIPAS), Agus Andrianto.

Kanwil Kemenkumham Jambi Lantik 9 Pejabat Nonmanajerial, Tekankan Profesionalisme dan Integritas

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi menggelar acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Nonmanajerial di Aula Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jambi pada Selasa, 19 November 2024. Prosesi pelantikan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar.

Sebanyak 9 pegawai resmi dilantik dalam jabatan baru, diantaranya Pembimbing Kemasyarakatan (2 orang), Analis Keimigrasian (5 orang), dan Analis Kepegawaian (2 orang).

Kemenkumham Jambi Dampingi Pencatatan Kekayaan Intelektual Komunal di Sungai Penuh

Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kantor Wilayah Kemenkumham Jambi, Hemawati Br Pandia, melakukan pendampingan pencatatan Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) di Kota Sungai Penuh. Kegiatan ini bertujuan memperkuat peran aktif pemerintah setempat, khususnya Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, dalam mencatatkan potensi budaya lokal melalui skema KIK yang mencakup Ekspresi Budaya Tradisional (EBT), Pengetahuan Tradisional (PT), dan Indikasi Asal.

Kanwil Kemenkumham Jambi Ikuti Rapat Koordinasi Akselerasi Corporate University 2024 untuk Dukung Pertumbuhan Ekonomi Inklusif

Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi, Elly Yuzar didampingi Kepala Divisi Administrasi, Kortini JM Sihotang menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Akselerasi Corporate University Tahun 2024 dengan tema “Pengembangan Kompetensi SDM dalam Rangka Mendukung Akselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif dan Berkelanjutan” yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM.

Kemenkumham Jambi Evaluasi Capaian Kinerja Triwulan IV, Tekankan Peningkatan Sinergi dan Pelayanan Publik

Jambi – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Jambi menggelar rapat evaluasi capaian kinerja Triwulan IV tahun 2024. Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah, Elly Yuzar, dengan didampingi Kepala Divisi Pemasyarakatan, Lili, serta diikuti oleh seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) di lingkup Kemenkumham Jambi.

Seleksi CPNS Kementerian Agama Jambi Dihadiri 5949 Peserta, Panitia Pastikan Kelancaran Tes Berbasis CAT

Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jambi melaksanakan Seleksi Kompetensi Dasar (SDK) Formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) selama 6 (enam) hari, mulai 18 hingga 23 Oktober 2024 di aula salah satu hotel di Kota Jambi.

Proses SKD ini merupakan bagian dari rangkaian penerimaan CPNS tahun anggaran 2024 untuk dapat menjadi bagian dari Aparatur Sipil Negara (ASN), termasuk di lingkungan Kementerian Agama di wilayah Jambi.

Kanwil Kemenkumham Jambi Gelar Rapat Koordinasi Aksi HAM 2024

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kanwil Kemenkumham) Provinsi Jambi menggelar Rapat Koordinasi Pelaksanaan Aksi HAM Tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya untuk memperkuat sinergi dalam implementasi program-program terkait Hak Asasi Manusia di wilayah Provinsi Jambi.

Kemenkumham Adakan Bimtek Percepatan Kinerja SPBE, Kanwil Jambi Berkomitmen Tingkatkan Implementasi Teknologi

Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) mengadakan Bimbingan Teknis (Bimtek) terkait langkah-langkah percepatan kinerja SPBE yang diikuti oleh seluruh Kantor Wilayah Kemenkumham, termasuk Kanwil Kemenkumham Jambi. Tampak hadir di Aula Pengayoman, Kepala Kantor Wilayah, Elly Yuzar didampingi Pimti Pratama dan Pejabat Administrasi serta diikuti oleh seluruh Jabatan Fungsional Pranata Komputer dari ruang kerja mereka.

Kanwil Kemenkumham Jambi Siapkan Seleksi Kompetensi Dasar CPNS dengan Sistem CAT

Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi adakan Rapat Persiapan Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) melalui Sistem Computer Assisted Test (CAT) Peserta CPNS T.A 2024 , Senin (14/10/2024). Tampak hadir mengikuti rapat yang berlangsung di Aula Pengayoman kali ini, Kepala Kantor Wilayah, Elly Yuzar serta seluruh Pejabat Administrasi dan Jabatan Fungsional yang tergabung dalam Tim Panitia Penyelenggara.