Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja

Seleksi PPPK 2024: Nilai Terbaik Jadi Kunci Lolos, Ini Jadwal dan Detail Kelulusannya

JAMBI - Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahun 2024 menjadi momentum penting bagi ribuan peserta di seluruh Indonesia. Dengan total nilai maksimal mencapai 670 poin, peserta harus bersaing ketat untuk lolos dalam tahap seleksi kompetensi yang berlangsung sejak 2 Desember hingga 19 Desember 2024.

Berbeda dengan seleksi sebelumnya, pada tahun ini tidak ada ambang batas nilai atau passing grade. Artinya, peserta harus mendapatkan nilai terbaik dalam sistem perankingan untuk melangkah ke tahap berikutnya.

Sekda Kota Jambi Buka Diksar Pemadam Kebakaran untuk PPPK, Fokus pada Profesionalisme dan Responsivitas Aparatur

Jambi – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Jambi, A Ridwan, secara resmi membuka Pendidikan Dasar (Diksar) Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Aula Yudha Brama Jaya, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kota Jambi, Senin (9/12/2024).

Acara ini diikuti oleh 57 peserta dan berlangsung selama empat hari, mulai 9 hingga 12 Desember 2024. Dalam kesempatan tersebut, Sekda juga menyerahkan bantuan kepada 14 warga yang menjadi korban bencana kebakaran dan bencana lainnya di Kota Jambi.

Pendaftaran PPPK Tahap Kedua di Muaro Jambi Dibuka Mulai 17 November

Muaro Jambi – Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi akan kembali membuka pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahap kedua, yang akan berlangsung mulai 17 November hingga 31 Desember mendatang.

Kabid Pengangkatan, Pensiun, dan Data ASN BKD Muaro Jambi, Rini Herawati, mengungkapkan bahwa tahap pertama pendaftaran telah ditutup pada 20 Oktober 2024, dengan total 1.858 pelamar.