Skandal Korupsi Tol Betung-Tempino Jambi: Crazy Rich Sumsel, Haji Halim Ali, Ditahan!
Kejaksaan Tinggi Sumatera Selatan resmi menahan pengusaha kaya raya asal Sumatera Selatan, Haji Halim Ali, atas dugaan korupsi dalam pengadaan tanah proyek Tol Betung-Tempino Jambi.
Haji Halim, yang menjabat sebagai Direktur PT Sentosa Mulia Bahagia (SMB), diduga memalsukan dokumen kepemilikan tanah untuk mendapatkan dana ganti rugi proyek jalan tol tersebut pada tahun 2024.