Bentrok SAD dan Perusahaan Sawit PT PHK (Makin Grup) di Tebo, 1 Warga Suku Anak Dalam Tewas, 2 Polisi Luka-luka
Tebo – Konflik agraria berdarah kembali pecah di Jambi. Dua warga Suku Anak Dalam (SAD) menjadi korban kekerasan dalam insiden mencekam yang terjadi di area perkebunan kelapa sawit milik PT PHK, grup perusahaan raksasa Makin Grup, di Kabupaten Tebo, Selasa (29/4/2025) siang.
Satu korban, berinisial PL (27), tewas usai mendapat perawatan medis. Sementara rekannya, B (25), masih terbaring lemah di RSUD Tebo akibat luka serius.