Tanpa Sekat, HBA Berbaur dengan Ratusan Ojol Jambi di Markas PMI
Jambi - Anggota MPR RI Fraksi Partai Golkar Dapil Jambi, Drs. H. Hasan Basri Agus, MM (HBA), kembali turun ke bawah menyapa masyarakat. Kali ini, mantan Gubernur Jambi tersebut merangkul komunitas jalanan, yakni Persatuan Ojek Online Tekab Jambi (Tim Khusus Anti Begal), dalam kegiatan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI.