Batang Hari - Menjelang pergantian tahun, senyum bahagia terpancar dari wajah warga Desa Pompa Air, Kecamatan Bajubang. Bupati Batang Hari, Mhd. Fadhil Arief, secara simbolis menyerahkan kunci rumah hasil program Bedah Rumah Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Batang Hari, Selasa (30/12/2025).
Program sosial ini menjadi kado akhir tahun yang manis bagi masyarakat kurang mampu (mustahiq). Sepanjang tahun 2025, BAZNAS Batang Hari telah merealisasikan bantuan hunian ini kepada 8 mustahiq yang tersebar di berbagai kecamatan.
Bantuan yang diberikan terbagi dalam dua kategori, yakni pembangunan unit rumah baru dari nol dan rehabilitasi rumah tidak layak huni menjadi layak huni.
Kepala Desa Pompa Air, M. Yasin, menegaskan bahwa bantuan yang turun ke desanya ini benar-benar tepat sasaran.
"Untuk mustahiq Desa Pompa Air, yang bersangkutan memang masuk dalam kriteria dan patut dibantu akan huniannya," ujar Yasin.
Dalam sambutannya, Bupati Fadhil Arief memberikan apresiasi tinggi kepada BAZNAS Batang Hari yang konsisten menunjukkan kepedulian terhadap warga yang membutuhkan. Ia berharap kolaborasi antara pemerintah dan lembaga zakat ini terus berjalan untuk mengentaskan kemiskinan.
"Semoga dengan bantuan ini para mustahiq dapat mempergunakan sebagaimana mestinya dan dapat dipelihara sebaik-baiknya," pesan Fadhil Arief kepada penerima bantuan.
Acara penyerahan ini turut disaksikan oleh Ketua DPRD Batang Hari, Kepala Kantor Kemenag, Ketua BAZNAS, jajaran Kepala OPD, serta tokoh masyarakat setempat.
Add new comment