Pendaftaran Penjaringan Bakal Calon Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi Periode 2024-2028 Dibuka

WIB
IST

Jambi – Berdasarkan Peraturan Menteri Agama Nomor 17 Tahun 2021 serta Peraturan Menteri Agama Nomor 4 Tahun 2024, Panitia Penjaringan Bakal Calon Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi resmi membuka pendaftaran untuk masa jabatan 2024-2028.

Proses penjaringan ini memberikan kesempatan bagi para dosen di Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) yang memenuhi persyaratan untuk mengikuti seleksi dan berkompetisi menjadi calon Rektor UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi. Kegiatan ini dilaksanakan sesuai dengan pedoman yang tercantum dalam Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama Nomor 3151 Tahun 2020 dan Surat Keputusan Plt. Rektor Nomor 2067 Tahun 2024.

Panitia Penjaringan mengharapkan kerjasama dari seluruh PTKIN untuk menyampaikan informasi ini kepada para dosen di lingkungan instansi masing-masing yang berminat dan memenuhi kualifikasi.

Untuk informasi lebih lanjut terkait proses penjaringan, ketentuan, serta prosedur pendaftaran, para calon bisa mengakses laman resmi UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi di www.uinjambi.ac.id.

Pengumuman ini diharapkan dapat membuka kesempatan bagi para akademisi untuk memberikan kontribusi terbaik mereka dalam memimpin dan memajukan UIN Sulthan Thaha Saifuddin Jambi ke arah yang lebih baik.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network