SAROLANGUN –Kegiatan Iven Hoax’s Turnamen Futsal Ramadhan Cup III Tahun 2025 kembali dilaksanakan oleh segenap komunitas Hoax’s, Senin (10/03/2025) malam Di lapangan VJS Futsal Centro Sarolangun, Kelurahan Pasar Sarolangun, Kecamatan Sarolangun. Kegiatan tersebut dibuka oleh Bupati Sarolangun H Hurmin yang diwakili Kadisparpora Sarolangun Suryadi, S.Pt.
Hadir dalam kegiatan tersebut Camat Sarolangun Bustra Desman, SE, MM, Kabid Olahraga Abi Mas’ud, M.Pd, Waka Askab PSSI Sarolangun Iskandar, Sekjend Askab PSSI Sarolangun Efendi Usman, Lurah Pasar Sarolangun Junaidi, Ketua AFKAB Kabupaten Sarolangun Naufal Ghalib, Ketua Panitia Pelaksana Muhammad Riskon, S.Hut beserta anggota, Para wasit, manager tim, pelatih, Peserta tim futsal, serta Masyarakat Sarolangun.
Dalam Pembukaan turnamen futsal tersebut, Kadisparpora Sarolangun Suryadi, Camat Sarolangun Bustra Desman melakukan tendangan bola futsal sebagai tanda dibukanya Iven, yang menariknya tampak Kadisparpora Sarolangun Suryadi bahkan sempat menjadi kiper dengan penerangan ekskusi penalti oleh Camat Sarolangun Bustra Desman yang disambut riuh penonton.
Dalam laporannya, Ketua Panitia Pelaksana Muhammad Riskon mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak terkait sehingga turnamen futsal Hoax’s Cup ini bisa kembali dilaksanakan, yang berlangsung dari tanggal 10 s.d 17 Maret 2025 yang diikuti 30 peserta tim futsal.
”Alhamdulillah untuk ramadhan tahun 2025 ini kita bisa melaksanakan kembali Hoax’s Turnamen Futsal cup,” katanya.
Muhammad Riskon menambahkan bahwa hingga saat ini Komunitas hoax bisa mendirikan hoax futsal academy pada tahun 2024, hal itu sebagai bentuk dedikasi bagi komunitas Hoax’s untuk mendidik anak-anak muda Kabupaten Sarolangun di bidang olahraga futsal.
”Mohon perhatian dan support lebih sehingga academi hoax futsal ini dapat berjalan dengan baik dan terus konsisten,” katanya.
Senada dengan itu, Ketua AFKAB Kabupaten Sarolangun Naufal Ghali mengucapkan rasa terima kasih atas pelaksanaan kegiatan Hoax’s Turnamen Futsal Ramadhan Cup ini sebagai ajang untuk silaturrahmi serta melahirkan atlit futsal di Kabupaten Sarolangun yang memiliki pengalaman, kualitas dan prestasi.
”Animo futsal di Kabupaten Sarolangun sangat luar biasa, dan insa Allah Bupati cup futsal tahun 2025 akan dilaksanakan. Kami dari AFKAB PSSI Sarolangun juga berterima kasih kepada manager, pelatih dan atlit yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini,” katanya.
” Sudah 7 academi futsal yang kita bina di Sarolangun, dan kita akan lakukan Iven setiap tiga bulan dalam pembinaan anak muda Sarolangun,” imbuhnya.
Sementara itu, Kadisparpora Kabupaten Sarolangun Suryadi dalam arahannya menyampaikan permohonan maaf khusus dari Bapak Bupati Sarolangun yang juga sekaligus Ketua Askab PSSI Sarolangun, H Hurmin yang seharusnya bisa hadir dalam membuka turnamen futsal ini karena sedang ada kegiatan di Jambi bersama Gubernur Jambi sehingga tidak bisa hadir di tengah-tengah komunitas Hoax’s.
”Kami tentu sangat mengapresiasi pelaksanaan kegiatan turnamen futsal. Kita ketahui bahwa memang olahraga futsal sudah berkembang di kabupaten Sarolangun, dan futsal termasuk dalam tiga cabang olahraga industri dalam Design Olahraga Daerah,” ucapnya.
Kadis Suryadi menyebut, Disparpora Kabupaten Sarolangun tentu sangat mendukung penuh untuk kemajuan olahraga di Kabupaten Sarolangun, termasuk kemajuan futsal Sarolangun dengan adanya Iven turnamen seperti ini.
”Kita terima kasih salah satu program bapak bupati kita adalah mencari pelatih, wasit yang bersertifikat. Maka kami harap, kepada juri dan wasit yang bertugas untuk bersikap adil dan netral,” ungkapnya.
Suryadi menambahkan bahwa pihaknya juga saat ini tengah menyusun program Design Olahraga Daerah (DOD) sehingga nantinya akan berdampak baik dalam perhatian Pemerintah pusat di bidang olahraga.
”Sekali lagi, kami sampaikan untuk menuju olahraga prestasi olimpiade 2028, salah satu syarat kita untuk mendapatkan bantuan dari pusat harus ada design olahraga daerah, maka mohon doanya agar kami bisa menyelesaikan design olahraga daerah ini dengan Peraturan Bupati Sarolangun,” katanya.
Selain itu, pihaknya menyambut baik seluruh cabor yang hendak menggunakan fasilitas olahraga di Glora Sport Center Sarolangun kedepan, namun Suryadi meminta agar sama-sama menjaga dan merawat fasilitas olahraga tersebut dengan baik sehingga manfaat dari keberadaan gedung olahraga itu bisa terus dirasakan khususnya para atlit.
”Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim kegiatan Hoax’s Turnamen Futsal Ramadhan Cup III Tahun 2025 secara resmi kami nyatakan dibuka,” ucapnya secara resmi membuka event.
Kegiatan tersebut diakhiri dengan Poto bersama yang dilanjutkan dengan Pertandingan futsal yang seru dan menghibur penonton yang hadir menyaksikan. (*)
Add new comment