Dalam upaya mempererat sinergi antara kepolisian dan tokoh-tokoh agama khususnya di Provinsi Jambi , Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno Siregar melakukan kunjungan silaturahmi ke Gereja Katolik Paroki Santo Gregorius Agung, Kota Jambi, pada Selasa (15/4/2025).
Kunjungan ini disambut hangat oleh jajaran tokoh agama Katolik dan para pengurus organisasi Katolik di Jambi. Kehadiran Kapolda Jambi dalam forum silaturahmi ini menjadi momentum penting dalam memperkuat nilai-nilai toleransi, keberagaman, dan persaudaraan lintas iman di tengah masyarakat.

Turut hadir dalam pertemuan tersebut, antara lain Romo Felik Astana Atmaja, SCJ (Pastur Kepala Paroki Santo Gregorius Agung Jambi), Para Romo, Frater, dan Suster, Pengurus Dewan Pastoral Paroki Santo Gregorius Agung, Pengurus Paroki Santa Teresia dan Santa Maria Ratu Rosari, Yayasan Xaverius, LP3KD (Lembaga Pembinaan dan Pengembangan Pesparani Katolik Daerah), FMKI (Forum Masyarakat Katolik Indonesia), PMKRI (Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia), ISKA (Ikatan Sarjana Katolik Indonesia), Panitia Pembangunan Gereja, dan Pemuda Katolik.
Kunjungan Kapolda Jambi Irjen Pol Krisno Siregar turut didampingi Irwasda Kombes Pol Jannus P Siregar, Dir Samapta, Dir Intelkam, Kabid Humas, Kabidkum, dan Kabid Propam.
Dalam sambutannya, Kapolda Jambi Irjen Pol Krisno menekankan pentingnya merawat persaudaraan dan memperkuat kerukunan di tengah masyarakat yang majemuk.
“Jambi merupakan daerah penuh warna, penuh budaya, dan kaya iman. Tugas kita adalah menjaga harmoni ini, agar perbedaan menjadi kekuatan, bukan pemisah. Toleransi bukan sekadar slogan, tapi harus hidup dalam perbuatan,” ungkap Irjen Pol Krisno H Siregar.
Kapolda juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk umat Katolik, untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban demi menciptakan suasana yang damai dan kondusif. (*)
Add new comment