Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief resmi melantik Pejabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Batanghari Mula P Rambe pada Senin 28 April 2025.
Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief mengucapkan di dalam pidatonya selamat kepada Sekda yang baru di lantik hari ini, mudah-mudahan bisa bekerja dengan baik.
"Selamat kepada pak sekda kembali dilantik, tetap semangat dalam menjalankan tugasnya,"ujarnya.
Pelantikan ditandai dengan pengambilan sumpah/janji Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Batanghari dipimpin langsung oleh Bupati Batanghari Muhammad Fadhil Arief dan penandatanganan berita acara pelantikan dan fakta integritas.
Sebelumnya, Mula P Rambe menggantikan Muhammad Azan untuk mengisi kekosongan jabatan Sekda Batanghari, dan pada hari ini pula Bupati Fadhil melantik lagi Mula P Rambe Sebagai Penjabat Sekretaris Daerah Kabupaten Batanghari.
Bupati Batanghari juga menekankan pentingnya peran Sekda dalam memastikan kelancaran birokrasi pemerintahan, terutama dalam membangun koordinasi yang kuat antara Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Untuk itu, ia berharap dengan dilantik nya pejabat sekda tersebut dapat terus meningkatkan pelayanan publik dan mendukung tercapainya visi dan misi super tangguh di Pemkab Batanghari. (*)
Add new comment