Musda Golkar

“Jangan Obok-Obok Golkar Jambi!”: Sekretaris Golkar Tebo Tegaskan Dukungan Penuh untuk Cek Endra Dua Periode

Aroma perebutan kursi Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi kian tajam menjelang Musyawarah Daerah (Musda) XI. Namun, di tengah guncangan manuver politik dan sorotan terhadap figur baru, suara dukungan terhadap petahana Cek Endra justru kembali menguat dari basis penting di wilayah barat Jambi.

Salah satunya datang dari Sekretaris DPD Golkar Kabupaten Tebo, Mazlan, yang secara terbuka menyatakan sikap mendukung penuh Cek Endra untuk kembali memimpin Golkar Jambi dua periode.

Direstui Langsung Ketum Golkar, Cek Endra Siap Kembali Pimpin Golkar Jambi: “Hilangkan Keraguan, Mari Bersatu”

Isyarat politik itu akhirnya menjadi terang. Drs. H. Cek Endra, Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Jambi yang juga anggota DPR RI Komisi XII, mengkonfirmasi jika dirinya telah mendapat restu langsung dari Ketua Umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia, untuk kembali maju memimpin Golkar Jambi.

Pertemuan penting itu berlangsung secara personal dan penuh keakraban. Dalam pertemuan itu, Cek Endra mengaku telah menyampaikan sepenuhnya sikap dan keputusan kepada DPP. Namun justru dari pertemuan itu, arah politik Golkar Jambi semakin mengerucut.

Breaking News! 11 DPD Golkar se-Jambi Solid Dukung Cek Endra Kembali Pimpin Golkar Jambi!

Jelang Musda, konsolidasi internal Partai Golkar di Provinsi Jambi semakin mengerucut ke satu arah. Sebanyak 11 Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten/Kota se-Provinsi Jambi secara resmi menyatakan dukungan penuh kepada H. Cek Endra untuk kembali memimpin DPD Partai Golkar Provinsi Jambi.

Deklarasi dukungan ini disampaikan dalam acara Konsolidasi dan Buka Puasa Bersama yang digelar di Aula Kantor DPD Golkar Provinsi Jambi, Minggu (16/3/2025). Selain ajang silaturahmi, acara ini juga diisi dengan pemberian santunan kepada anak yatim dan piatu.