Masnah-Zulkifli Hadiri Undangan Asosiasi Petani Karet di Sungai Gelam, Serap Aspirasi untuk Masa Depan Muaro Jambi

WIB
IST

Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Muaro Jambi, Masnah Busro dan Zulkifli I, menghadiri undangan Asosiasi Petani Karet di Sungai Gelam. Mereka menyerap aspirasi petani untuk dijadikan pertimbangan dalam membangun Muaro Jambi yang lebih makmur.

****

Pasca resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Muaro Jambi, pasangan Masnah Busro dan Zulkifli I langsung bergerak cepat dalam menyerap aspirasi masyarakat. Mengusung jargon "Makmur," mereka tak menyia-nyiakan waktu untuk bersosialisasi dan merangkul berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Muaro Jambi.

Pada Jumat (13/09/2024), Masnah dan Zulkifli memenuhi undangan dari para petani karet yang tersebar di seluruh Kabupaten Muaro Jambi. Kegiatan ini dipusatkan di Desa Parit, Kecamatan Sungai Gelam, di mana para petani berkumpul untuk membahas pembentukan Asosiasi Petani Karet sekabupaten Muaro Jambi.

Masnah, yang sebelumnya dikenal sebagai Bupati perempuan pertama di Provinsi Jambi, mengungkapkan bahwa undangan ini merupakan kesempatan bagi mereka untuk lebih dekat dengan para petani dan mendengarkan secara langsung apa yang menjadi kebutuhan dan harapan mereka.

“Oh iya, tadi kita diundang oleh para petani karet dalam rangka pembentukan asosiasi petani karet sekabupaten Muaro Jambi," ujar Masnah di sela-sela acara.

Kehadiran Masnah dan Zulkifli disambut dengan antusias oleh para petani, yang melihat kedatangan mereka sebagai bentuk komitmen nyata dari calon pemimpin yang siap mendengarkan dan memperjuangkan aspirasi rakyat.

"Alhamdulillah, antusias para petani ini sangat baik. Kami hadir untuk mendengar apa yang menjadi aspirasi mereka, yang nantinya akan menjadi bahan pertimbangan kami jika diberi amanah untuk memimpin Muaro Jambi," tambah Masnah.

Pertemuan ini tidak hanya menjadi ajang untuk menjalin silaturahmi, tetapi juga sebagai langkah awal dalam merancang kebijakan yang pro-rakyat, terutama bagi para petani karet yang merupakan salah satu tulang punggung perekonomian di Muaro Jambi.

Pasangan Masnah-Zulkifli berjanji akan terus mendengarkan dan berkolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat untuk mewujudkan visi mereka bagi Muaro Jambi yang lebih makmur dan sejahtera.

Dengan momentum ini, pasangan Masnah-Zulkifli menunjukkan komitmen mereka untuk membangun Muaro Jambi berdasarkan aspirasi dan kebutuhan masyarakat, terutama sektor pertanian yang selama ini menjadi salah satu sektor vital di daerah tersebut.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network