Rektor UNJA Tinjau Kesiapan Sarana dan Prasarana Gedung Baru Universitas Jambi

WIB
IST

Guna memastikan kesiapan sarana dan prasarana gedung baru yang ada di Universitas Jambi, Rektor Universitas Jambi (UNJA), Helmi, bersama para Wakil Rektor, Kepala LPPM, Kepala LPPPM, Plt Kepala Biro Perencanaan, Keuangan, dan Umum, Plt. Kepala Biro Akademik Kemahasiswaan Kerjasama, dan PPK ADB AKSI Project melakukan tur gedung UNIFAC UNJA Mendalo, gedung Hexagonal, gedung Pascasarjana dan gedung FKIK.

Kegiatan diawali dengan mengunjungi gedung UNIFAC UNJA Mendalo, Rektor beserta rombongan mulai meninjau dari lantai 1, lantai 2, hingga lantai 8 yang akan digunakan sebagai ruang kerja dari beberapa unit kerja yang ada di UNJA.

Setelah meninjau gedung UNIFAC, Rektor beserta rombongan melanjutkan kunjungan ke gedung Hexagonal yang berada di UNJA Mendalo, kunjungan dilanjutkan pada hari berikutnya yaitu pada Selasa (7/1/25) di gedung Pascasarjana UNJA Telanaipura dilanjutkan ke gedung FKIK UNJA Kampus Buluran.

Rektor UNJA mengatakan saat ini ia bersama pejabat dilingkungan UNJA sedang melihat persiapan akhir untuk menambah kelengkapan sarana dan prasarana gedung yang akan ditempati.

“Untuk sarana dan prasarana gedung sudah siap tinggal ada beberapa penambahan kelengkapan saja sehingga nantinya bisa digunakan secara baik,” tutup Rektor. (*)

Comments

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network