Ribuan Simpatisan Siap Antar M Syukur-Khafid Daftar ke KPU Merangin, Ini Rangkaian Acaranya

WIB
IST

Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin, M Syukur-Khafid Moein (SUKA), akan diantar ribuan simpatisan untuk mendaftar ke KPU Merangin pada 29 Agustus 2024. Sebelum pendaftaran, rangkaian acara pengukuhan dan deklarasi akan digelar.


Bangko - Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Merangin, M Syukur dan Khafid Moein (SUKA), dijadwalkan akan melakukan pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Merangin pada Kamis, 29 Agustus 2024. Pasangan yang dikenal dengan kepribadian santun ini akan diantar oleh ribuan simpatisan dalam sebuah iring-iringan yang penuh semangat dan antusiasme.

Damsir Karim, Direktur Media Center SUKA, menjelaskan sebelum menuju KPU, akan ada sejumlah rangkaian acara yang digelar untuk menunjukkan soliditas dan kekuatan dukungan terhadap pasangan SUKA.

"Titik kumpul akan berada di depan Gedung Serbaguna Kabupaten Merangin. Acara pertama adalah pengukuhan tim kabupaten dan deklarasi pasangan calon, yang akan dimeriahkan dengan pertunjukan Reog, kuda lumping, dan ditutup dengan doa bersama," ungkap Damsir.

Setelah deklarasi, ribuan pendukung yang diperkirakan mencapai lebih dari 1300 orang akan melakukan longmarch dari Gedung Serbaguna menuju kantor KPU Merangin sekitar pukul 15.00 WIB. Damsir menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan kebersihan selama acara berlangsung.

"Kami berharap agar semua simpatisan menjaga ketertiban dan kebersihan. Jangan sampai nama pasangan SUKA tercoreng karena ulah segelintir oknum. Mari kita antar pasangan SUKA menuju kemenangan dengan penuh semangat dan ketertiban," tambahnya.

M Syukur, yang akrab disapa Bang Syukur, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh partai pendukung dan tim yang telah bekerja keras hingga tahap pendaftaran ini.

"Alhamdulillah, semua dokumen B-1 KWK dari partai pendukung sudah kami terima. Kami sangat berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada pasangan SUKA. Semua persyaratan sudah lengkap dan kami siap mendaftar ke KPU," ujar Bang Syukur.

Selain itu, M Syukur juga menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan menunjukkan sikap yang santun selama acara berlangsung.

"Saya sangat bangga dengan tim yang telah bekerja keras. Jangan rusak perjuangan ini dengan hal-hal yang tidak perlu. Jaga ketertiban, kebersihan, dan keamanan selama acara. Saya ingin tim SUKA menjadi contoh dalam menjaga Pemilu yang aman, damai, jujur, dan adil. Mari kita bersama-sama memberikan kesejukan bagi masyarakat Merangin," harapnya.

Acara pendaftaran ini bukan hanya sekadar formalitas, tetapi juga menjadi ajang untuk menunjukkan kekuatan dan kesolidan tim SUKA dalam mengarungi pertarungan Pilkada Merangin 2024. Dengan dukungan yang besar dari simpatisan dan partai politik, pasangan M Syukur-Khafid Moein siap melangkah menuju hari penentuan dengan keyakinan dan harapan besar.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network