Lapas Kelas IIA Jambi

Lapas Kelas IIA Jambi Terima Ambulans Baru untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan Warga Binaan

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jambi menerima barang droping milik Direktorat Jenderal Pemasyarakatan berupa Ambulans dengan Nomor PAS.1-PB.02.08-1966 Tanggal 21 Oktober 2022.

Serah terima berlangsung pada Rabu 6 November 2024 di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jambi.

Penyerahan ini dilaksanakan oleh Kepala Bagian Umum Kanwil Kemenkumham Jambi, Amat Djoemadi yang secara simbolis menyerahkan kunci mobil ambulans kepada Kalapas Jambi melalui Kepala Seksi Binadik Lapas Kelas IIA Jambi, M. Ading Saidhy.

Lapas Kelas IIA Jambi Gelar Perekaman KTP Elektronik untuk Warga Binaan Bersama Dukcapil Kota Jambi

Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Jambi, berkerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Jambi melaksanakan perekaman Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan hak identitas kepada para WBP, mendukung reintegrasi sosial, dan memfasilitasi akses mereka terhadap layanan pemerintah pada Kamis 10 Oktober 2024.

Lapas Kelas IIA Jambi Dorong Kemandirian Narapidana Lewat Beragam Kegiatan Produktif

Lapas Kelas IIA Jambi tidak hanya menjalankan fungsi pemasyarakatan tetapi juga mendorong kemandirian narapidana melalui kegiatan produktif seperti budidaya jamur, menjahit, dan membatik.


Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jambi bukan sekadar tempat bagi narapidana untuk menjalani hukuman. Lebih dari itu, Lapas ini menjadi wadah bagi para narapidana untuk mengembangkan keterampilan dan melakukan kegiatan yang bermanfaat melalui berbagai program produktif.

Warga Binaan Lapas Kelas IIA Jambi Ikuti Sosialisasi Pemilih untuk Pilkada 2024

JAMBI – Dalam upaya memberikan pemahaman yang lebih baik terkait proses pemungutan suara, warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Jambi mengikuti sosialisasi dan pendidikan pemilih untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jambi dan dihadiri oleh Komisioner KPU Provinsi Jambi Divisi Perencanaan, Fahrul Rozi, bersama narasumber Ibu Nuraida Fitri Habi, serta Ketua KPU Kota Jambi, Deni Rahmat beserta jajarannya.