Tim Macan Ciduk Duo Curanmor di Jambi, Satu Ditangkap di Kosan, Satu di Tempat Kerja!

WIB
IST

Tim Macan Unit Reskrim Polsek Jambi Selatan berhasil mengungkap kasus pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang terjadi di kawasan Jalan Simpang Serdang RT 25, Kelurahan The Hok, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi.

Kapolresta Jambi Kombes Pol Boy Sutan Binanga Siregar melalui Kapolsek Jambi Selatan AKP Helrawati Siregar membenarkan penangkapan dua pelaku masing-masing berinisial R (23) dan MIAH (20). Keduanya diringkus di dua lokasi berbeda pada Sabtu (12/7/2025).

Kasus ini bermula pada Senin (30/6/2025) saat korban AR melaporkan kehilangan sepeda motor Yamaha Jupiter Z1 warna merah hitam dengan nomor polisi BH 2739 GK yang sebelumnya diparkir di samping rumahnya. Motor korban raib saat ia terbangun sekitar pukul 10.00 WIB.

Bermodal serangkaian penyelidikan, olah TKP, dan pemeriksaan saksi, Tim Macan Opsnal Polsek Jambi Selatan yang dipimpin Kanit Reskrim IPTU Junaidi berhasil melacak keberadaan R. Pelaku pertama ditangkap di Kost Jihan, Lorong Indomaret Tugu Juang, Kecamatan Danau Sipin, sekitar pukul 12.40 WIB tanpa perlawanan.

Pengembangan selanjutnya membawa polisi ke lokasi kedua, hingga berhasil mengamankan MIAH pada pukul 16.55 WIB di tempat kerjanya di Lorong Penerangan, Kelurahan Simpang Rimbo, Kecamatan Alam Barajo.

“Kedua pelaku saat ini sudah diamankan di Rutan Polsek Jambi Selatan untuk proses penyidikan dan pengembangan lebih lanjut,” ujar AKP Helrawati Siregar.

Atas aksinya, keduanya terancam dijerat Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan, dengan ancaman hukuman penjara maksimal tujuh tahun. Polsek Jambi Selatan juga mengimbau masyarakat untuk terus meningkatkan kewaspadaan dan segera melapor jika melihat aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar. (*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.