Pjs Bupati Tanjabbar Dorong Semangat Guru Penggerak untuk Majukan Pendidikan Lewat Festival Panen Hasil Belajar

WIB
IST

Tanjung Jabung Barat – Pejabat sementara (Pjs) Bupati Tanjung Jabung Barat, Fery Kusnadi, menegaskan pentingnya peran dan semangat guru penggerak dalam memajukan pendidikan di daerahnya. Harapan ini disampaikan Fery saat menghadiri Festival Panen Hasil Belajar Calon Guru Penggerak Angkatan 10, yang diusung dengan tema “Menuai Asa, Menebar Karya.”

“Saya merasa sangat bangga dan terhormat hadir di tengah-tengah para guru hebat ini. Tema ‘Menuai Asa, Menebar Karya’ benar-benar menggambarkan semangat yang kita perlukan untuk memajukan pendidikan di Tanjung Jabung Barat,” ujar Fery.

Lebih lanjut, Fery menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi bagi calon guru penggerak atas dedikasi dan inovasi mereka selama proses pembelajaran. Menurutnya, hasil karya dan inovasi para guru ini diharapkan dapat berdampak nyata pada peningkatan kualitas pendidikan di Kabupaten Tanjung Jabung Barat.

Selain itu, Fery juga menekankan pentingnya peran guru penggerak sebagai agen perubahan, baik di lingkungan sekolah maupun masyarakat luas. “Program guru penggerak ini membekali mereka dengan kepemimpinan dan inovasi agar bisa menjadi teladan yang inspiratif,” jelasnya.

Dukungan terhadap program ini juga disampaikan oleh Kepala Balai Guru Penggerak Provinsi Jambi, Budi Hartono, yang menekankan bahwa dukungan berkelanjutan akan memastikan kompetensi guru penggerak tetap terjaga, dan pada akhirnya berkontribusi terhadap peningkatan mutu pendidikan secara menyeluruh.

Festival ini menjadi momen refleksi dan perayaan bagi calon guru penggerak di Tanjung Jabung Barat, mencerminkan upaya nyata untuk mendorong pendidikan yang lebih berkualitas, inovatif, dan berkesinambungan.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network