Bupati Hurmin Hadiri Festival Berakit Buluh di Batang Asai dan Resmikan Mobil Sehat Operasional Desa Muaro Cuban

WIB
IST

SAROLANGUN - Bupati Sarolangun H. Hurmin,SE menghadiri festival berakit buluh di Wisata Telun Mombung, Desa Muaro Cuban, sekaligus meresmikan mobil sehat operasional Desa Muaro Cuban, Kecamatan Batang Asai, Sabtu 19 April 225.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut hadir Anggota DPRD Sarolangun Tabroni, SE, Kadis PMD Sarolangun Muliyadi, S.Sos, Kepala DP3A Sarolangun Yudis Kenremora, S.STP, MH, Kabid Olahraga Abi Mas’ud, M.Pd.I, Camat Batang Asai Junaidi, S.Pd, Kades Muaro Cuban Julius, SE serta jajaran dan segenap lapisan masyarakat Muaro Cuban.

Dalam rangkaian acara, Bupati Sarolangun Hurmin beserta rombongan mengikuti langsung berakit buluh di objek wisata Telun Mombung yang berjalan dengan meriah, disaksikan warga masyarakat kecamatan Batang Asai.

Bupati Hurmin mengatakan bahwa lomba berakit buluh ini bisa dijadikan sebagai daya tarik tersendiri bagi para wisatawan yang berkunjung ke objek wisata Teluk Mombung selain untuk lokasi pemandian bisa juga merasakan sensasi naik rakit tradisional di arus sungai Batang Asai.

”Kami merasa bangga dan senang, desa Muaro Cuban ini bisa membuat even yang luar biasa ini, kami selaku Pemerintah Kabupaten Sarolangun akan mendorong ini, Batang Asai kita ciptakan destinasi wisata", kata Bupati Hurmin.

Ke depannya Bupati Hurmin menyarankan kepada masyarakat yang memiliki rakit buluh agar disimpan agar sewaktu-waktu diperlukan untuk pengunjung wisata bisa digunakan dan bagi wisatawan yang ingin menikmati berakit buluh agar dikawal dan melihat kondisi air sungai supaya pengunjung aman, pengunjung wisata akan bisa menambah pendapatan pemilik rakit buluh dan ojek motor, masyarakat harus jeli melihat peluang ini.

Bupati Hurmin mengucapkan selamat kepada peserta festival berakit buluh, baik yang menang maupun yang tidak menang, menurutnya pada prinsipnya lomba berakit buluh ini sebagai ajang silaturrahmi dan melestarikan budaya masyarakat dengan naik rakit yang diwariskan oleh nenek moyang dahulu.

Terkait mobil sehat operasional Desa Muaro Cuban, Bupati Hurmin mengharapkan agar kendaraan ini bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dalam melayani dan membantu masyarakat untuk transportasi kesehatan, sosial dan terutama dalam situasi darurat.

”Mobil sehat operasional masyarakat Muara Cuban, ini luar biasa. Saya salut juga dengan Kades Julius, masyarakat juga nampaknya kompak dengan kepala desa,” ujarnya.

Dalam rangkaian kegiatannya di Batang Asai, Bupati Hurmin juga mengunjungi objek wisata Pondok Buluh Bukit Rayo (PBBR) Desa Muaro Cuban, Kecamatan Batang Asai, yang saat ini menjadi salah satu objek wisata favorit di Kabupaten Sarolangun.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.

BeritaSatu Network