Peduli Koperasi, Al Haris Pernah Raih Penghargaan Nasional Bintang Abhinaya Jagadhita

WIB
IST

Jambi – Gubernur Jambi, Al Haris, kembali menorehkan prestasi nasional dengan meraih penghargaan Bintang Abhinaya Jagadhita dari Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin). Penghargaan ini hanya diberikan kepada tiga gubernur di Indonesia, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kepedulian mereka terhadap pengembangan koperasi.

Penghargaan bergengsi ini diterima langsung oleh Al Haris pada puncak peringatan Hari Koperasi Tingkat Nasional ke-77 yang digelar di Batam, Kepulauan Riau, Jumat (12/07/2024). Penghargaan tersebut diserahkan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto, yang memuji peran penting koperasi dalam perekonomian nasional.

"Penghargaan ini adalah bukti nyata bahwa koperasi masih menjadi tulang punggung ekonomi masyarakat. Dengan peran serta para pemimpin seperti Gubernur Al Haris, kita yakin koperasi bisa terus berkembang dan menyasar generasi muda," ujar Airlangga.

Selain Al Haris, dua gubernur lainnya yang menerima penghargaan ini adalah Khofifah Indar Parawansa, Gubernur Jawa Timur, dan Ansar Ahmad, Gubernur Kepulauan Riau. Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas kepedulian mereka terhadap koperasi di wilayah masing-masing.

Al Haris dalam sambutannya menyatakan komitmennya untuk terus mendukung pengembangan koperasi di Jambi. “Ini bukan hanya penghargaan untuk saya, tapi untuk seluruh masyarakat Jambi yang telah berkontribusi dalam memajukan koperasi. Saya akan terus memastikan koperasi menjadi pilar ekonomi yang kuat dan mandiri,” tegasnya.

Airlangga Hartarto juga menekankan pentingnya koperasi untuk berkembang dan beradaptasi dengan zaman, terutama dalam era digitalisasi. Ia berharap koperasi dapat lebih inklusif dan melayani masyarakat luas, bukan hanya anggota koperasi saja.

"Koperasi yang baik adalah koperasi yang mampu bersaing dan menguasai pasar. Mereka harus melayani masyarakat dan mampu bersaing di era digital ini, terutama dengan keterlibatan generasi muda," tambah Airlangga.

Dengan penghargaan ini, Al Haris semakin menegaskan komitmennya dalam memperkuat koperasi di Jambi, membangun ekonomi masyarakat yang berkelanjutan, dan menjadikan koperasi sebagai motor penggerak ekonomi rakyat.(*)

Add new comment

Restricted HTML

  • Allowed HTML tags: <a href hreflang> <em> <strong> <cite> <blockquote cite> <code> <ul type> <ol start type> <li> <dl> <dt> <dd> <h2 id> <h3 id> <h4 id> <h5 id> <h6 id>
  • Lines and paragraphs break automatically.
  • Web page addresses and email addresses turn into links automatically.