Masuknya Bakri ke DPP membuka babak baru di PAN Jambi. Persaingan memperebutkan kursi Ketua DPW kini terbuka lebar. Apakah PAN Jambi akan dipimpin oleh kekuatan eksekutif seperti Al Haris, sosok legislatif seperti Hafiz Fattah, tokoh muda seperti BBS, atau nama lama yang kembali naik daun seperti Zumi Zola? Jawabannya akan ditentukan dalam waktu dekat, 26 April.
****
Acara halal bihalal DPP Partai Amanat Nasional (PAN) yang digelar hari ini, Ahad (20/4/2025) di Jakarta, menyisakan kejutan politik. Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas) secara langsung mengumumkan bahwa H. A. Bakri, politisi senior asal Jambi, kini resmi masuk jajaran pengurus pusat DPP PAN sebagai Ketua Badan Sosial DPP PAN.
Momen pengumuman itu ditayangkan langsung melalui kanal YouTube PAN. Dari tayangan tersebut, Zulhas memanggil Bakri ke podium dan mengenalkannya secara terbuka di hadapan kader dan tamu undangan. Masuknya Bakri ke struktur DPP sekaligus menjadi sinyal kuat bahwa kepemimpinan PAN Jambi di tingkat provinsi akan segera berganti.
“Dengan bergabungnya Pak Bakri ke DPP PAN, maka posisi Ketua DPW PAN Jambi tentu akan diisi oleh figur baru,” ujar sumber internal PAN kepada Jambi Link, Ahad siang.

Masih menurut sumber yang sama, pemilihan Ketua DPW PAN Jambi akan digelar pada 26 April 2025. Sejumlah nama tokoh PAN dan pejabat penting disebut-sebut masuk dalam bursa calon ketua, mulai dari kepala daerah hingga tokoh legislatif.
“Calonnya bisa banyak. Ada Gubernur Jambi Al Haris, Ketua DPRD Jambi Hafiz Fattah, hingga Bupati Muaro Jambi Bambang Bayu Suseno (BBS),” ujarnya.
Namun satu nama lain juga mulai mengemuka, yakni Zumi Zola, mantan Gubernur Jambi dan menantu dari Ketum PAN Zulkifli Hasan sendiri. Kembali menguatnya nama Zola dinilai bukan tanpa alasan—selain faktor hubungan keluarga, juga karena masih memiliki basis loyalis kuat di tubuh PAN Jambi.
Meski banyak nama beredar, namun sebagian besar kader internal PAN Jambi berharap Al Haris yang memimpin DPW. Al Haris dinilai memiliki pengaruh luas, elektabilitas tinggi, dan kemampuan konsolidasi yang mumpuni.

“Kalau kader sih inginnya Pak Al Haris yang pimpin PAN. Supaya mesin partai bisa langsung terkoneksi dengan kekuatan eksekutif dan jaringan akar rumput,” sebutnya.
Al Haris sendiri saat ini menjabat sebagai Gubernur Jambi, dan dikenal memiliki hubungan yang sangat dekat dengan PAN, baik di tingkat pusat maupun daerah. Jika akhirnya dipilih, Al Haris diyakini bisa membawa PAN Jambi tampil lebih solid dan kompetitif menjelang Pilkada 2029 dan Pemilu 2029.
Comments
This free online course from Harvard
Discover thousands of offerings — from free courses to full degrees — delivered by world-class partners like Harvard, Google, Amazon and more BLACK SEO LINKS, BACKLINKS, SOFTWARE FOR MASS BACKLINKING – TELEGRAM @SEO_LINKK
Add new comment