Sarolangun

Remaja 16 Tahun Hanyut di Sungai Batang Asai, Pencarian Masih Berlanjut

Duka tengah menyelimuti warga Desa Datuk Nan Duo, Kecamatan Batang Asai, Sarolangun. Seorang remaja bernama Radit Saputra (16) dilaporkan hanyut terseret derasnya arus Sungai Batang Asai, pada Minggu (6/4/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.

Radit diketahui tengah melintasi jembatan gantung yang menghubungkan Desa Padang Jering dengan Desa Datuk Nan Duo menggunakan sepeda motor. Namun naas, ia diduga kehilangan kendali dan terjatuh dari jembatan ke sungai yang sedang meluap akibat hujan deras beberapa hari terakhir.

Cek Endra Anggota Komisi XII DPR RI Dorong Legalisasi Tambang Rakyat, Solusi Ekonomi Berbasis Keadilan

Sarolangun - Anggota DPR RI Komisi XII dari Fraksi Golkar, Cek Endra, menegaskan komitmennya untuk mendorong legalisasi tambang rakyat melalui skema Izin Pertambangan Rakyat (IPR). Dalam reses di Desa Mandiangin Pasar, Sarolangun, Senin (16/12/2024), Cek Endra menyebut tambang rakyat yang selama ini dilakukan secara ilegal harus segera diatur untuk memberikan kepastian hukum dan manfaat ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat.

Sarolangun Gandeng BPOM Jambi Wujudkan Desa dan Pasar Pangan Aman

SAROLANGUN – Pemerintah Kabupaten Sarolangun bekerja sama dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) Provinsi Jambi untuk merealisasikan program desa pangan aman dan pasar pangan aman. Inisiatif ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya keamanan pangan, terutama di tingkat desa dan komunitas lokal.

Al Haris Apresiasi Festival Budaya Baju Kebaya dan Pacu Perahu di Dusun Sarolangun

Jambi – Al Haris, tokoh masyarakat Jambi dan calon kuat Gubernur Jambi nomor urut 2, memberikan apresiasi atas penyelenggaraan Festival Budaya Baju Kebaya dan Pacu Perahu yang digelar oleh warga Dusun Sarolangun pada Sabtu (19/10/2024). Acara ini dianggap sebagai langkah penting dalam melestarikan budaya lokal di tengah pesatnya modernisasi.

Pj Sekda Sarolangun Dedy Hendry: Ingatkan Netralitas ASN dalam Pilkada 2024 dan Pemanfaatan Dana Desa

SAROLANGUN – Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kabupaten Sarolangun, Dedy Hendry, menegaskan pentingnya netralitas para Aparatur Sipil Negara (ASN), camat, lurah, dan kepala desa (Kades) dalam pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024. Dalam keterangannya, Dedy Hendry mengingatkan bahwa ASN harus menjaga sikap profesional dan tidak boleh menunjukkan keberpihakan terhadap calon tertentu selama proses Pilkada berlangsung.

PJ Bupati Sarolangun Serukan Kedamaian kepada Suku Anak Dalam: Jaga Kondusifitas Pilkada 2024 di Tengah Ancaman Kerawanan

Penjabat (PJ) Bupati Sarolangun, Bahri, melakukan kunjungan penting ke masyarakat Suku Anak Dalam (SAD) di Desa Sikamis, Kecamatan Cermin Nan Gedang, Jumat (4/10/2024). Pertemuan ini menjadi langkah strategis menjelang Pilkada serentak tahun 2024, di mana Bahri menyerukan pesan kedamaian dan pentingnya menjaga kondusifitas selama proses demokrasi berlangsung.

Kyai Haji Kamil dan Dukungan Total Warga Singkut untuk Al Haris: "Semua Jadi Tim Sukses"

Kyai Haji Kamil, tokoh kharismatik dari Singkut, memberikan dukungan penuh kepada Al Haris untuk dua periode sebagai Gubernur Jambi. Dengan seruan "Semua Jadi Tim Sukses", Kyai Kamil menggerakkan masyarakat untuk mendukung Haris-Sani.

***

Al Haris, calon gubernur Jambi nomor urut 2, kembali mengunjungi Singkut bersama tim pemenangannya. Namun yang menjadi sorotan utama adalah dukungan luar biasa yang muncul dari mulut Kyai Haji Kamil, seorang pemimpin spiritual yang dihormati.

Jalan Politik Madel dan Nur Muhammad Agus, Perjuangan Terakhir di Usia Senja dan Debut Politik Besar di Pilkada Sarolangun

Mantan Bupati Sarolangun, Muhammad Madel, kembali ke panggung politik di usia senja, berduet dengan Nur Muhammad Agus, adik kesayangan mantan Gubernur Jambi Hasan Basri Agus, untuk Pilkada Sarolangun 2024. Perjuangan terakhir Madel dan debut besar Agus menjadi sorotan dalam pertarungan politik yang memanas.

Pemkab Sarolangun Buka Pendaftaran CPNS 2024: 243 Formasi Dibuka, Calon Pelamar Diingatkan untuk Teliti dan Siap Berkompetisi

Pendaftaran CPNS 2024 di Kabupaten Sarolangun telah dibuka dengan 243 formasi yang siap diperebutkan. Calon pelamar diingatkan untuk sangat teliti dalam mengikuti semua persyaratan dan siap menghadapi persaingan ketat. Pendaftaran dibuka hingga 6 September 2024.